Fired Your Boss!

Kamis, 28 Februari 2008


Pecat Boss Anda!

Ini topik bahasan SmartFm pagi ini dalam Smart Entreperneur yang dibawakan Helmy Yahya.

Topik profokatif yang lagi-lagi membakar emosi saya untuk bisa segera "Fired My Boss" and "Hired MySelf"

Helmy yang juga dikenal sebagai Raja Kuis TV, bercerita temannya yang direktur sebuah BUMN ternama, tiba-tiba diberhentikan dengan alasan yang tidak jelas.

Lalu, bagaimana bila itu bisa saja terjadi pada siapapun, apa yang akan dilakukan. Who knows?

Maka sebelum boss memecat Anda, persiapkan diri Anda untuk bisa memecatnya terlebih dahulu.

Caranya?

Buat bisnis sekecil apapun. Mulailah melangkah. Sesuaikan dengan karakter Anda sendiri, bidang usaha apa yang cocok. Yang Anda begitu bergairah, antusias untuk menjalani.

Kemudian berhitung resiko. Apakah dengan anda menutup satu sumur yang airnya keluar dengan pasti setiap bulannya (baca=gajian), Anda akan tinggalkan untuk menggali sumur baru?

Yang airnya bisa saja kecil, atau malah kering. Atau bahkan airnya segar berlimpah sampai Anda bisa menjadikannya danau. Sehingga anda bisa bermurah hati mengalirkan ke sumur-sumur, ke kolam-kolam, perkebunanan orang banyak. Tanpa Anda sedikitpun kekurangan.

Bisnis adalah dunia serba tidak ada kepastian. Dengan bergabung dengan komunitas terbaik, orang-orang baik, maka ketidakpastian itu bisa diminimalisir sedemikian.

Yang kita perlukan daya juang untuk berani berubah. Mandiri. Kuat dan persistance.

Kemudian?

Fired Your Boss! Seperti yang dengan berani sudah dilakukan sahabat dan mentor saya Pak Hadi Raja Selimut Kuntoro, Bu Doris Shaakira.

Lagi-lagi PR besar buat saya.

Read more...

Pak Roni di Seminar Financial Revolution

Sabtu, 16 Februari 2008

Ada yang sangat menarik dihari kedua Seminar Financial Revolution. Pak Roni -sang Jendral TDA- tampil memberikan testimoni sebagai murid kesayangan Pak Tung dihadapan lebih dari 6,000 peserta.

Pak Roni memberikan kesaksian sebagai pelaku bisnis yang telah berevolusi secara dahsyat setelah mengikuti coach Pak Tung Desem Waringin. Ini berkaitan dengan seminar yang akan diadakan Pak Tung "Business Revolution"

Dalam testimoninya diawal, Pak Roni sempat membuat Pak Tung tertegun sejenak ketika disampaikan bahwa nasihat Pak Tung tidak dijalankan.

Namun menjadi cair kembali, setelah Pak Roni menuturkan bahwa kemudian dicoba terapkan nasihat Pak Tung dengan merubah dahulu mindset dan percaya.

Seperti TShirt B+ yang dikenakan Pak Roni saat itu, "Applied Knowledge is Power", terapkan ilmu yang didapat dalam seminar 3 hari ini 20% saja, maka Miracle Happen.

Sebagai bagian dari keluarga besar TDA, saya turut bangga dengan pencapaian Pak Roni, juga kedekatannya dengan Pak Tung.

Yang menarik, Pak Tung sendiri yang mempromosikan web Manet vision dan menganjurkan peserta seminar untuk bergabung menjadi agent, mitra atau memakai produk manet. Di tiga layar besar kemudian ditampilna web Manet: www.manetvision.com

Wah, Manet siap-siap saja panen! Amien

Dan Pak Tung juga yang mempromosikan komunitas Tangan Di Atas. Suatu komunitas dahsyat menurut beliau, yang kemanapun beliau pergi ada saja katanya anggota TDA yang menyapa.

Keesokan paginya, disesi awal kembali Pak Tung mengupas lagi tentang Pak Roni dan Manet.

Dan seperti pak Tung sampaikan, "saya ingin salah satu peserta seminar ini akan memberikan testimoni atas pencapaian yang dihasilkan seperti yang diraih Pak Roni. Berdiri kembali bersama saya di atas Panggung"

Hmmm siapakah dia nantinya?

Read more...

Mastermind GTF: Increased Profit

Minggu, 10 Februari 2008

Mastermind GTF (Go To Freedom), Kamis sore lalu bertemu kembali. Pertemuan kali ini dihadiri Mba Yulia Moz5, Mba Doris - Shaakira, Mba Yuni - Ayam Bakar, dan Mba Sri yang Ahli Perencana Keuangan.

Bila pertemuan-pertemuan sebelumnya banyak mengupas beliefs, dreams, dan 'Brand Yourself', kali ini berlanjut pada Strategi. Bagaimana Strategi Jitu untuk meningkatkan profit bisnis dalam waktu 90 days.

Acuan yang kita pakai adalah 5 ways dari Action Int'l. Mba Yulia yang telah mempraktekan strategi ini dan terbukti berhasil, berbagi ilmunya.

Mulai akar dari profit yang berasal dari jumlah prospek dan yang membeli product. Jadilah prospek yang membeli tadi menjadi customer. Jumlah customer dikalikan banyaknya transaksi dan rata-rata nilai pembelian inila yang biasa kita sebut omset. Omset dikalikan dengan margin barulah kita dapat Profit.

Nah, di lima point penting yang disebut Action sebagai '5 ways' kita bisa terapkan untuk meningkatkan profit bisnis kita. Ada lebih dari 300 strategi yang ditawarkan Action.

Dan menurut pengalaman Mba Yuli, yang paling mudah dipraktekan dengan biaya yang tidak mahal dan hasil yang bagus adalah strategi Profit Margins & Avarage $ Sale.

Kita semua mengupas strategi yang akan kita terapkan dibisnis masing-masing, untuk 90hari kedepan. Kemudian Test & Measure hasilnya. PR bersama yang nanti kita evaluasi kembali dipertemuan berikutnya.

Mudah-mudahan hasil dari pertemuan mastermind kali ini bisa membawa dampak positif bagi peningkatan profit bisnis yang Alhamdulillah sedang berkembang saat ini.

Thanks buat sahabat berbagi mimpi di Masmtermind, Let's Go To Freedom...

Read more...

Pembaca Blog ini

Anda Pengunjung Ke

  © Blogger template Columnus by Ourblogtemplates.com 2008, AR Junaedi

Back to TOP